Halaman

Sabtu, 27 September 2008

Kimia

1. Urip ( helge duelbek )
Kimia menjadi salah satu dari sebagian besar artikel yang ada di blognya Pak Urip, selain itu materi lain yang ada di blog sebagian berhubungan dengan internet, pembelajaran, guru dan tentang ngeblog itu sendiri.
2. Guru Kimia
Isi blog ini didominasi oleh link materi pelajaran kimia ( edukasi.net ) dan kumpulan soal - soal try out Kimia SMA. Blog yang dimoderasi oleh Bapak Agust Wahyu ini mudah - mudahan bisa menjadi salah satu blog referensi anda belajar didunia maya.

Ruang Saran

Blog ini memang belum sepenuhnya menggambarkan kegiatan ngeblog guru - guru Indonesia, oleh sebab itu saran dan masukan anda untuk blog ini sangat kami harapkan. Selain itu jika anda menemukan blog guru yang belum tercantum di blog ini anda dapat menuliskannya pada kolom komentar, untuk selanjutnya akan saya tambahkan pada daftar blog guru di blog ini.

Jumat, 26 September 2008

Fisika

Pelajaran yang satu ini juga merupakan salah satu mata pelajaran yang dianggap sulit selain matematika.

1. Fisika Rudy

Salah satu yang bisa anda manfaatkan dari blog ini adalah materi pelajaran terutama SMA, yang ada di blog tersebut atau terkadang anda akan dilink ke blog/website lain mengenai materi pelajaran tertentu. Selain Fisika Rudy, Bapak guru yang satu ini juga mengelola blog lain yaitu http://rudyhilkya.wordpress.com/

2. Pakar Fisika

Pakar Fisika itu artinya adalah Pak Ar guru Fisika, memang blog yang turut meramaikan jagat blog guru fisika ini digawangi oleh Pak Ar Sugeng Riyadi. Blog ini secara khusus banyak bicara materi fisika khususnya astronomi, ini bisa dilihat misalnya dari dominasi artikel yang ada maupun link yang Pak Ar buat untuk Astronomi.

Selain di wordpress, Pak Ar juga mengelola blog nya di blogspot ( http://pakarfisika.blogspot.com/ ) dan blogsome http://pakarfisika.blogsome.com/.

3. Fisika SMP

Sesuai dengan namanya blog ini secara khusus membahasa tentang materi fisika untuk siswa SMP. Yang menarik dari blog ini adalah ada link beberapa materi di blog tersebut yang disajikan dalam bentuk animasi.

4. guru muda

Blog ini memang sarat dengan pembahasan ilmu fisika secara teoritis, selain tentu saja dilengkapi dengan kumpulan soal - soal untuk mengetes kembali kemampuan anda terhadap materi yang telah dipelajari. Tambahan yang menarik adalah si empunya blog ternyata menawarkan konsultasi untuk belajar fisika secara GRATIS, tentu saja anda diharuskan mendaftar terlebih dahulu.

Rabu, 24 September 2008

Matematika

Pelajaran matematika memang masih menjadi momok bagi sebagian siswa, semoga blog - blog berikut ini bisa membantu mereka dalam menembus keterbatasan mereka dalam pelajaran ini.
Blog ini memang secara khusus membahas tentang materi matematika untuk SMA. Tersedia kumpulan soal Ujian Nasional yang telah dikelompokkan berdasarkan bab, sehingga siswa akan lebih mudah untuk mempelajarinya.
Blog ini memang tidak membahas materi anak sekolahan, tetapi mudah - mudahan bisa menjadi inspirasi tentang asyiknya menjadi orang matematika.
Blog yang satu ini juga memberi inspirasi bahwa " Matematika itu asyik banget "
sebuah situs yang berisi tentang riwayat 103 matematikawan dan 9 orang yang " memicu " atau menerapkan matematika. Sebuah situs yang sangat menarik terutama untuk anda yang " math maniak ", di sini anda bisa mengetahui bagaimana matematika berkembang dari kesederhanaan sampai kerumitannya lewat sejarah dari matematikawan.
Insya ALLAH blog yang lain menyusul.

Blog Guru

Blog ini saya dedikasikan untuk kemajuan pendidikan di Indonesia, semoga dengan cara ini semua guru mau terlibat dengan mencerdaskan bangsa ini bukan hanya lewat pengajaran di dalam kelas tapi juga bisa mentransfer ilmunya di dunia maya.
Blog ini tidak hanya menampung blog guru tetapi juga blog yang berhubungan dengan mata pelajaran yang diterima siswa di sekolah.

Pengikut